My Hada Labo Story : Skincare Discovery


#MyHadaLaboStory

Haiiiiii...
Kali ini aku mau berbagi kisah nyata tentang pengalaman dalam menemukan salah satu holygrail skincare routine ku, yaitu facial wash.

Apa sih pentingnya facial wash? Bukannya semua produk pembersih wajah sama aja ya? Yang penting muka dicuci pakai air dan sabun sampai bersih kan?
Pertanyaan kaya gitu dulu sering banget muncul di kepala, dan aku menganggap sebelah mata keberadaan sebuah facial wash.

Until a very bad tragic thing happened to my face. Singkat kata, mukaku pernah berada di fase iritasi, over-exfoliate, kering, dan super sensitif. dan believe it or not facial wash yang aku pakai saat itu malah memperparah kondisi muka ku. Mau gak mau, aku harus putar otak memilih facial wash yang mild dan cocok di kulit aku. Mulai dari facial wash cair, facial foam, sampai sabun batang pernah aku coba dalam kurun waktu hampir 2 bulan dan keadaan muka ku masih tetap kering dehydrated dan sensitif, walaupun udah gak se-iritasi sebelumnya.

Usut punya usut, ternyata kebanyakan facial wash yang aku pakai selama masa trial and error mengandung SLS dan berbagai macam acid-exfoliants (asam) di kandungan utamanya! akhirnya terjawab sudah kenapa muka ku super kering. Setelah tau penyebabnya, akhirnya aku mulai googling sana-sini dan menemukan produk skincare series yang namanya Hada Labo.
Hada Labo Gokujyun Ultimate Moisturizing Face Wash
Hada Labo adalah skincare buatan Jepang. Tapi di Indonesia produk ini juga ada pabriknya loh, dan didistribusi langsung oleh PT Rohto Laboratories Indonesia. Kenapa gak langsung diimpor dari Jepang? Alasannya, agar tiap kandungan yang ada di produknya bisa disesuaikan dengan kebutuhan kulit orang Indonesia. Beda dong tentunya, kebutuhan antara orang yang tinggal di daerah empat musim seperti di Jepang dan daerah dua musim seperti di Indonesia :)

Produk Hada Labo yang langsung mencuri perhatianku yaitu Gokujyun Ultimate Moisturizing Face Wash. Dilihat dari namanya aja langsung ketebak fungsinya adalah untuk melembabkan. yeayyyy! pas banget sama apa yang aku butuh waktu itu.
Dari deskripsi produk yang aku baca di website resminya di www.rohto.co.id, Hada Labo Gokujyun Ultimate Moisturizing Face Wash adalah sabun pembersih wajah yang mampu mengangkat kotoran serta minyak di kulit wajah tanpa menyebabkan kulit menjadi kering sehingga kelembaban terjaga. 

Keunggulan produk ini sebagai berikut:
1. Melembabkan sekaligus mengangkat kotoran dan minyak
2. Sesuai dengan PH kulit, tingkat iritasi rendah
3. Tidak menggunakan zat pewangi, zat pewarna, mineral oil, dan ethanol.

Selain baca deskripsi singkat di website resmi, aku juga cek tingkat keamanan kandungan Face Wash ini. Dan hasilnya amat teramat bikin aku senyum2 sendiri. Selain mengandung bermacam moisturizer, produk ini juga mengandung AcHA (Improved Hyaluronic Acid) yang klaimnya bekerja dua kali lebih melembabkan dibanding Hyaluronic Acid biasa.
Berbagai komposisi Hada Labo Gokujyun Face Wash (click to enlarge picture)
Kesan pertamaku waktu mencoba produk ini adalah sama sekali gak memberikan efek ketarik setelah cuci muka! Yang menandakan gak membuat kulit tambah kering. Selain itu juga gak meninggalkan residu greasy di wajah setelah dibilas dengan air. Kombinasi yang pas banget buat aku, gak licin di wajah dan juga gak kering. Cocok! :D
aku coba swatch liquid eyeliner waterproof, eyebrow pencil, crayon eyeliner, lipstick
sewaktu dicuci pakai hada labo, busanya berubah warna jadi kehitaman >.<
voila! dibilas dengan air, jadi bersih :D
Gambar di atas aku coba pakai Gokujyun Face Wash untuk membersihkan make up aku sehari-hari. Swatch dari atas ke bawah : liquid eyeliner, eyebrow pencil, crayon eyeliner, lip balm and stain. Untuk make up gak terlalu berat seperti di atas, face wash ini mampu membersihkan dengan sempurna. Bahkan liquid eyeliner ku yang klaimnya waterproof aja bisa tersapu bersih tanpa bantuan make up remover :)

Sekarang setelah hampir tiga bulan pemakaian rutin, aku udah menghabiskan 2 botol Gokujyun Face Wash ukuran 50ml, dan sekarang lagi pemakaian full size botol yang 100ml. Gak ada reaksi alergi atau tanda2 purging maupun gak cocok. Senangnyaaaaa! Kondisi kulit mukaku juga udah jauh membaik. No more flaky skin. Gak ada lagi muka kemerahan karena iritasi dan over-exfoliate. Kuncinya satu, berikan kulitmu hidrasi yang cukup even itu hanya sekedar rutinitas cuci muka. Dan menurutku Hada Labo Gokujyun Ultimate Face Wash does the job! Sesuai dengan namanya :D

Review

Plus:
(+) Membersihkan sampai tuntas untuk make up light-medium
(+) Melembabkan, sama sekali gak bikin kulit kering/ketarik
(+) No greasy feeling after wash
(+) No fragrance
(+) PH netral untuk kulit
(+) Very affordable
(+) Mudah ditemukan di drugstore seluruh Indonesia
(+) Packaging simple dan praktis, mudah dibawa2 ketika bepergian

Minus:
Nothing!

Overall Rating: 5

Comments